Website resmi 'Tondemo Skill de Isekai Hourou Meshi' mengungkapkan staf produksi, pemain baru, dan teaser visual untuk season kedua. Tayangan anime ini dijadwalkan tayang pada bulan Oktober 2025.

Ayumu Murase (Mairimashita! Iruma-kun) akan bergabung sebagai Dora-chan dalam season kedua. Beberapa staf produksi baru turut bergabung, termasuk Kenji Takahashi dan Nao Ootsu.
Season pertama tayang pada Winter 2023 dan Crunchyroll menyiarkannya dengan berbagai subtitle serta dubbing. Manga dan novel ringan juga diterbitkan dalam bahasa Inggris oleh J-Novel Club.
Novel ini pertama kali ditulis oleh Ren Eguchi pada tahun 2016 dan segera diterbitkan oleh Overlap pada November tahun yang sama. Volume ke-16 diterbitkan pada Desember 2024.