Anime yang Diadaptasi Berdasarkan Game RPG. |
Event Anime Expo Lite menunjukkan anime adaptasi dari game action milik Square Enix yang berjudul The World Ends with You (Subarashiki Kono Sekai). Versi animenya berjudul The World Ends with You the Animation (Subarashiki Kono Sekai The Animation) rilis di 2021.
Takeharu Ishimoto dari staff gamenya menggarap animenya sebagai komposisi musiknya. Dikabarkan akan ada perbedaan disegi musik untuk versi animenya ketimbang versi gamenya. Melalui livestream Anime Expo Lite ditunjukkan juga musik untuk versi animenya.
Kazuya Ichikawa (Monster Strike the Animation, Clean Freak! Aoyama kun, Tantei Team KZ Jiken Note) bekerja sebagai direktor animenya. Midori Gotou bekerja sebagai screenwriter cerita animenya. Tetsuya Nomura dan Gen Kobayashi bekerja sebagai desainer untuk karakter animenya. DOMERICA (Flying Witch Petit) dan Shin-Ei Animation (Mysterious Joker, Doraemon) sebagai produser animenya.
Kouki Uchiyama menjadi pengisi suara sebagai Neku. Anna Hachimine menjadi pengisi suara sebagai Shiki. Subaru Kimura menjadi pengisi suara sebagai Beat. Ayana Taketatsu menjadi pengisi suara sebagai Rhyme. Ryohei Kimura menjadi pengisi suara sebagai Joshua.
Sumber : Live Stream Anime Expo Lite